Posts

Showing posts from July, 2019

Pangeran William Magang di Dunia Mata-Mata Inggris

Image
                Sebagai calon penerus tahta Kerajaan Inggris diurutan kedua setelah Pangeran Charles, Pangeran William membekali dirinya dengan berbagai keterampilan demi kebaikan bersama. Sepertinya dia benar-benar mempersiapkan diri agar nantinya bisa menjadi raja yang baik bagi rakyatnya.                 Pada bulan April kemarin, ketika adiknya sibuk mempersiapkan kebutuhan rumah tangga kecilnya, Pangeran William justru magang secara rahasia di dunia mata-mata Inggris. Ia meluangkan tiga minggu waktunya untuk belajar mengenai sistem keamanan Inggris dan agen intelijen. Dengan berbekal pengalamannya selama di dunia milter, dia secara berurutan belajar dengan tim di Inggris (SIS) MI6, MI5, dan GCHQ. Ketiga badan ini setara dengan FBI, CIA, dan NSA yang ada di Amerika. Pihak Kensington Royal mengatakan bahwa Pangeran William melihat secara langsung bagaimana SIS membantu Inggris mengidentifikasi dan memanfaatkan kesempatan. Disana ia juga mempelajari segala risiko demi keaman

Perjalanan Karir Pangeran William

Image
Pangeran William bernama lengkap William Arthur Philip Louis. Saat ini ia menyandang gelar Duke of Cambridge. Saat ini ia fokus pada tugas-tugas negara. Namun, seperti masyarakat pada umumnya, sebelum benar-benar mengabdikan diri untuk menjalani tugas kerajaan, Pangeran William pernah mengalami perjalanan karir yang menyenangkan dalam hidupnya.  1. Bekerja di Pemerahan Susu di Inggris                 Ia menjalani pendidikannya di Eton. Lulus dari Eton, Pangeran William tidak langsung meneruskan pendidikannya ke universitas, namun ia mengunjungi Chili menjadi sukarelawan dalam proyek Raleigh International. Pangeran William juga berkunjung ke Belize dan bergabung dengan aksi jalan bersama militer. Tak hanya sampai disitu, ia bekerja sebagai buruh di satu peternakan di Inggris Barat Daya, disana dia memerahan susu. Baru setelah menyelesaikan perjalanannya dari negara-negara tersebut, Pangeran William mendaftar di St. Andrews University, Skotlandia. 2. Bekerja Sebagai Pra

Kate Middleton Dituduh Lakukan Suntik Botox.

Image
                Akhir-akhir ini ramai postingan di berbagai media sosial tentang tuduhan terhadap Kate Middleton yang dikatakan melakukan suntik botox untuk menyamarkan kerutan di wajahnya, khususnya di bagian dahi. Namun, dengan sigap pihak Kerajaan Inggris membantahnya.                 Berita yang tidak jelas kebenarannya ini awalnya karena sebuah unggahan di instagram salah satu klinik kecantikan yang terkenal di London. Klinik kecantikan tersebut milik Dokter Munir Somji dari Dr. Medi Spa Clinic, sebuah klinik kecantikan yang berbasis di London, Inggris, yang menyebut Kate sudah mencoba baby botox. Akun tersebut mengunggah foto sebelum dan sesudah Kate Middleton melakukan suntik botox di Instagram. Di bagian ‘before’ memang terlihat wajah kate dengan beberapa kerutan di dahinya yang tampak jelas. Di bagian ‘after’ terlihat bahwa kerutan tersebut hilang. Di unggahan foto tersebut tertulis bahwa Kate suka sedikit baby botox. Pasien dalam hal ini adalah Kate, datang dari jau

Pangeran George Dinobatkan Jadi Salah Satu Tokoh Termodis di Inggris

Image
                Sejak kelahirannya, Pangeran George memang selalu menjadi sorotan publik. Segala aktivitasnya dimanapun dan apa yang ia kenakan selalu menjadi buruan media. Pangeran George layak dijuluki pemuka gaya (trendsetter). Pangeran George memang sangat tampan dan menggemaskan. Bahkan dalam usianya yang masih belia, ia pernah dinobatkan sebagai salah satu tokoh termodis di Inggris. Calon Raja Inggris masa depan itu dijuluki salah satu pria berbusana terbaik di Inggris oleh majalah Tatler. Dalam setiap penampilannya di hadapan publik, pangeran kecil ini memang selalu terlihat keren. Majalah Tatler di tahun 2018 merilis daftar orang-orang yang berpakaian paling modis di Inggris. Daftar tersebut didominasi oleh para anggota keluarga Kerajaan Inggris, salah satu diantaranya adalah Pangeran George. Selain Pangeran George, dalam daftar yang dirilis oleh majalah Tatler juga ada beberapa anggota kerajaan lain seperti Ratu Elizabeth II, Kate Middleton, Meghan Markle, Camil

Putri Diana dan Pangeran Charles Pernah Berkunjung ke Indonesia

Image
Hampir 22 tahun berlalu sejak kematian Putri Diana di tahun 1997. Meskipun begitu, kecantikan dan kebaikan hati sang putri ini masih membekas di hati banyak orang di dunia. Ia selalu hidup di hati orang-orang yang mencintainya. Bahkan, tidak berlebihan jika ia disebut sebagai salah satu sosok yang dicintai mayoritas orang di seluruh dunia. Banyak orang menjulukinya sebagai The People's Princess atau Putri Semua Orang. Semasa hidupnya menjadi istri Pangeran Charles, ia dan suaminya sering melakukan kunjungan-kunjungan ke berbagai negara. Tidak terkecuali ke Indonesia, Putri Diana dan Pangeran Charles pernah beberapa kali mengunjungi Indonesia. Bahkan Putri Diana mempunyai pulau tersembunyi di Indonesia. Berikut beberapa tempat yang pernah ia kunjungi. Kunjungan ke Grogol, Jakarta Barat Di tahun 1988, Putri Diana bersama Pangeran Charles mengunjungi Grogol, Jakarta Barat. Saat itu, Putri Diana menemani   suaminya untuk meresmikan sistem penyaringan air di Grogol. Da

Hubungan Pangeran William dan Pangeran Harry dengan Keluarga Spencer Setelah Kematian Putri Diana.

Image
                                Hampir semua orang tahu, ada darah Spencer dalam anggota keluarga kerajaan Inggris, tepatnya di   dalam darah Pangeran William dan Pangeran Harry serta keturunannya. Hal ini karena ibunya, Putri Diana merupakan keturunan keluarga Spencer. Putri diana lahir dengan nama Diana Frances Spencer. Putri Diana merupakan anak keempat dari Edward John Spencer, Earl Spencer ke-8, dan Frances Ruth Roche, Viscountess Althorp. Saudara Putri Diana yaitu ada Charles Edward Maurice Spencer (Earl Spencer ke-9), Lady Sarah McCorquodale, Lady Jane Fellowes dan John Spencer. Namun, John Spencer meninggal beberapa jam setelah kelahirannya pada tahun 1960. Setelah kematian Putri Diana tahun 1997, tak banyak yang tau hubungan keluarga Spencer dengan kerajaan. Tak banyak momen kebersamaan yang terekam antara kedua anak Putri Diana bersama dengan Keluarga spencer. Namun, bukan berarti hubungan mereka tidak terjalin dengan baik. Sampai saat ini hubungan diantara kedu

6 Orang dalam Garis Suksesi Kerajaan Inggris

Image
                Kerajaan Inggris merupakan yang paling terkenal dibanding kerajaan negara-negara yang lainnya. Saat ini kerajaan Inggris dipimpin oleh seorang ratu , yaitu Elizabeth II. Ratu Elizabeth II memiliki nama lengkap Elizabeth Alexandra Marry. Ia merupakan pemimpin Inggris yang paling lama berkuasa. Pada 21 april 2019 kemarin, usianya genap sudah 93 tahun. Ratu Elizaabeth II naik tahta pada tahun 1952 menggantikan ayahnya, George VI, saat itu usianya baru 25 tahun. Usia ratu sudah 93 tahun , tapi kesehatannya masih sangat baik. Bahkan ia belum berniat untuk turun tahta. Banyak yang memprediksi bahwa ratu akan berumur panjang setidaknya 100 tahun ke atas jika dilihat dari riwayat umur leluhurnya. Meskipun begitu, kerajaan sudah mempersiapkan segala hal buruk yang terjadi pada ratu, tidak terkecuali bagaimana jika ia meninggal dunia. Meninggalnya Ratu Eizabeth II diberi kode "London Bridge is down".                 Hal yang menarik dan tentunya membua

Pangeran William Pernah Ditolak oleh Satu Wanita Ketika Kuliah

Image
                Mungkin orang selalu mengira hidup sebagai seorang pangeran sering menjadi incaran para gadis di sekitarnya. Terlebih jika pangeran tersebut memiliki wajah tampan seperti Pangeran William. Pangeran William hanya beberapa kali menjalin hubungan dengan wanita, tidak seperti saudaranya, Harry yang terkenal banyak mengoleksi mantan dalam kisah cintanya. Pangeran William lebih terkenal karena tetertarikanya pada wanita cantik. Terbukti beberapa wanita yang pernah mengisi hatinya selalu berparas cantik. Dalam perjalannya mencari cinta sejati, kisah Pangeran William tidak semulus seperti yang orang kira. Sama seperti laki-laki lainnya, Pangeran William pun pernah mengalami penolakan oleh seorang wanita. Siapakah wanita tersebut?                 Wanita yang menolak Pangeran William bernama Meghann Gunderman. Ia biasa dipanggil dengan Gundy. Ia wanita asal Amerika Serikat. Ia adalah seorang pewaris Milliader dari Texas. Gundy memiliki wajah yang cantik dan menawan